Membeli perlengkapan bayi baru lahir merupakan hal yang sangat menyenangkan bahkan sangat ditunggu oleh ibu-ibu yang sedang menanti kelahiran si kecil. Terlebih, jika bunda sudah mengetahui jenis kelamin calon bayi tersebut pasti sangat senang dan bersemangat. Ada banyak sekali perlengkapan bayi baru lahir yang sangat lucu dan mengemaskan bahkan mungkin ingin membuat bunda untuk membeli semuanya.

Selain itu, tidak semua perlengkapan bayi baru lahir yang kita beli akan terpakai untuk si kecil nantinya. Lalu apa saja sih perlengkapan yang berguna dan harus bunda beli agar tidak mubazir?

Agar bunda tidak binggung, mengutip dari berbagai sumber, yuk kita lihat perlengkapan bayi baru lahir yang  berguna dan tidak mubazir.

1. Pakaian Bayi 

perlengkapan bayi baru lahir pakaian bayi

Pakaian bayi merupakan salah satu perlengkapan yang wajib bunda beli saat menanti kelahiran sang buah hati. Dalam memilih pakaian bayi bunda harus pintar memilih agar nantinya tidak mubazir. Sebagai contoh, saat bunda ingin membeli pakaian yang lucu untuk si kecil. Bunda harus memikirkan apakah pakaian lucu tersebut nyaman dipakai untuk si kecil atau tidak, agar si kecil bisa terus memakain pakaian tersebut hingga waktu yang lama.

Bunda bisa mempertimbangkan untuk membeli beberapa jenis pakaian bayi seperti jumper, one piece, piyama atau sweater dengan kancing di depan.

2. Sarung tangan, Kaos Kaki Bayi dan Topi

Selanjutnya, bunda bisa membeli kaos kaki, sarung tangan dan topi untuk bayi. Ketiga barang tersebut dapat membantu menghangatkan si kecil karena, bayi baru lahir cenderung gampang kedinginan. Selain itu, ketiga barang tesebut sangat berguna apabila si kecil pergi keluar.

3. Tempat Tidur Bayi

perlengkapan bayi baru lahir tempat tidur bayi

Agar nantinya si kecil bisa tidur dengan nyenyak dan merasa aman pastinya bunda harus membeli perlengkapan tempat tidur bayi. Bunda bisa membeli tempat tidur khusus untuk bayi beserta seprei nya, ada baiknya bunda menyiapkan 3 – 5 seprei untuk berjaga-jaga. Agar, nantinya bunda tidak kerepotan disaat seprei untuk tidur si kecil terkena buang air kecil atau noda lain.

4. Kelambu Khusus Untuk Bayi

Membeli kelambu khusus untuk bayi merupakan pilihan optional yang harus bunda pikirkan. Jika bunda, tinggal di daerah yang cenderung banyak nyamuk tidak ada salahnya untuk membeli kelambu. Agar si kecil, bisa tidur dengan nyenyak dan terhindar dari gigitan nyamuk.

5. Perlengkapan Mandi Bayi

Membeli perlengkapan mandi bayi merupakan keharusan agar nantinya si kecil nyaman saat dimandikan oleh bunda. Nah bunda harus ingat, perlengkapan mandi orang dewasa dan bayi itu tidak bisa disamakan. Pasalnya, kulit bayi masih sangat sensitif sehingga bunda harus pintar memilih produk yang cocok untuk si kecil.

Adapun beberapa rekomendasi perlengkapan mandi yang harus bunda beli adalah :

  • Bak khusus mandi bayi
  • Perlengkapan mandi yang higenis seperti, sabun, shampoo, serta bedak khusus bayi
  • Handuk bayi
  • Baby oil
  • Sisir halus

6. Botol Susu Bayi

Bunda bisa membeli botol susu untuk bayi untuk berjaga-jaga apabila bunda ingin memberika ASI perah untuk si kecil. Bunda bisa membeli 3 atau lebih botol susu untuk berjaga-jaga. Bunda bisa mensterilkan botol dengan cara merendam botol di air panas selama 30 menit.

|Baca Juga : 10+ Inspirasi Kado Untuk Bayi Newborn

7. Baby BIB

perlengkapan bayi baru lahir baby BIB

Baby BIB atau celemek bayi merupakan salah perlengkapan bayi yang harus bunda beli karena manfaatnya. Biasanya setelah bayi minum ASI, ia akan kerap mengalami gumoh. Nah, BIB ini berfungsi untuk menampung gumoh atau iler dari si kecil. Agar, baju si kecil tidak kotor dan tetap bersih.

8. Perlengkapan untuk Mengganti Popok

Menyediakan popok untuk si kecil sangatlah penting biasanya, bayi baru lahir sangat sering buang air besar atau air kecil. Bunda bisa menyiapkan beberapa perlengkapan seperti :

  • Tas Popok
  • 2 atau lebih popok sekali pakai untuk bayi baru lahir
  • 2 – 3 kotak besar tisu bayi
  • 2 kotak besar krim popok

9. Perlengkapan Kesehatan Bayi

Bunda harus ingat kalo si kecil juga butuh perawatan untuk menjaga kesehatannya. Jika bayi bunda jatuh sakit, sebaiknya jangan langsung diberi obat lebih baik gunakan essential oil Cessa Natural. Pastinya bunda juga perlu melengkapi perlengkapan kesehatan bayi lainnya untuk menjaga si kecil tetap sehat, bunda bisa menyiapkan beberapa perlengkapan seperti :

  • Termometer Bayi
  • Gunting kuku bayi
  • Ear Bud
  • Essential Oil
  • Dot

10. Diaper Bag

Perlengkapan bayi baru lahir selanjutnya adalah diaper bag atau tas bayi. Tas tersebut dibuat khusus untuk menampung semua perlengkapan bayi saat bunda bepergian. Bunda bisa memilih tas yang agak besar sehingga makin banyak perlengkapan si kecil yang bisa bunda bawa.

11. Selimut Bedong

Perlengkapan selanjutnya selimut atau kain untuk membedong, siapkan dua jenis kain atau selimut  berbahan katun tipis dan tebal. Disaat si kecil berada diruangan yang dingin bunda bisa memakai selimut berbahan tebal sedangkan disaat suasana panas bunda bisa memakai kain atau selimut berbahan katun tipis.

12. Mainan Bayi

Bunda harus tahu, bayi baru lahir tidak perlu mainan yang mewah. Bunda bisa menyiapkan beberapa mainan seperti mainan kerincing, mainan berbahan lunak ataupun mainan yang mengeluarkan musik. Mainan tersebut bisa membantu si kecil meransang perkembangan otaknya.

Nah, sekarang bunda tidak perlu binggung lagi untuk mencari daftar atau list yang harus dibeli untuk kebutuhan si kecil. Dijamin daftar perlengkapan bayi baru lahir diatas akan terpakai dan tidak akan mubazir. Semoga bermanfaat

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *